Berita

    Featured Image

    Ini Masalah Sistem Audio Mobil yang Biasa Terjadi

    Sistem audio mobil merupakan salah satu fitur penting yang memberikan kenyamanan dan hiburan selama perjalanan. Namun, seperti komponen lainnya, sistem ini juga tidak luput dari masalah. 

    Ada beberapa masalah umum dalam sistem audio pada mobil. Hal ini bisa Anda cegah apabila mengetahui penyebabnya lebih awal. 

    Masalah pada Sistem Audio Mobil dan Tips Mengatasinya

    Masalah pada sistem audio merupakan hal biasa. Namun terkadang bisa membuat khawatir berlebihan jika tidak mengetahuinya.

    Berikut ini adalah beberapa masalah umum yang sering terjadi pada sistem audio di mobil beserta solusi untuk mengatasinya.

    • Suara Tidak Keluar

    Salah satu masalah yang sering terjadi pada sistem audio di mobil adalah suara yang tidak keluar sama sekali. Hal ini bisa disebabkan oleh beberapa faktor seperti koneksi kabel yang longgar, pengaturan volume yang salah, atau kerusakan pada komponen audio.

    Pastikan semua kabel audio telah terhubung dengan baik dan tidak ada yang kendur. Periksa juga apakah ada kabel yang putus atau rusak. Selain itu, cek juga pengaturan audio. Apabila semua sudah diperiksa tapi tetap tidak bisa, Anda bisa bawa mobil ke bengkel untuk cek lebih lanjut.

    • Head Unit Tidak Menyala

    Head unit yang tidak menyala atau mati total bisa disebabkan oleh masalah kelistrikan atau kerusakan pada unit itu sendiri. Penyebabnya bisa karena sekring putus hingga kemungkinan kerusakan pada head unit.

    Anda perlu memeriksa sekring yang mengontrol sistem audio. Jika sekring putus, gantilah dengan yang baru.

    Pastikan juga kabel listrik tidak ada yang terputus. Setelah semuanya diperiksa, coba reset head unit. Namun jika masih tidak berhasil, Anda sepertinya harus mengganti head unit dengan yang baru.

    • Suara Audio Pecah

    Suara audio pecah pada sistem audio mobil dapat disebabkan oleh beberapa faktor. Di antaranya kerusakan pada speaker, amplifier dan head unit. Bisa juga faktor kabel yang bermasalah.

    Suara Audio PecahFreepik.com

    Kerusakan pada speaker utamanya membran sobek, menjadi masalah yang paling umum penyebab suara audio pecah. Biasanya karena penggunaan speaker yang berlebihan. 

    Bisa juga karena gain amplifier yang terlalu tinggi. Hal ini bisa membuat suara dengung, distorsi hingga pecahnya suara. 

    Namun demikian, Anda harus memastikan terlebih dahulu kualitas audio yang Anda gunakan. Apabila kualitas audio memang buruk, maka bisa menghasilkan suara yang juga terdengar pecah.

    • Power Ampli Proteksi Aktif

    Sistem audio pada mobil yang dilengkapi dengan amplifier memberikan kualitas suara yang lebih baik dan bertenaga. Namun, terkadang amplifier dapat mengalami masalah proteksi aktif. Di mana amplifier secara otomatis mematikan diri untuk mencegah kerusakan lebih lanjut.

    Beberapa penyebab power ampli proteksi aktif bisa karena beban speaker yang tidak sesuai, overheating, kabel yang buruk dan tegangan listrik tidak stabil. Anda perlu memeriksanya satu persatu untuk memperbaikinya, 

    • Power Mati

    Terakhir adalah permasalahan power mati. Biasanya hal ini bukan karena ada kerusakan internal, tapi masalah sepele. Anda bisa memeriksa ground power audio. Apakah sudah terpasang atau belum.

    Bisa juga karena sekring putus. Periksa sekring ampli dan ganti jika putus. Pastikan untuk menggunakan sekring dengan ukuran yang sesuai dengan rekomendasi dari pabrikan mobil Anda.

    Dengan mengetahui masalah-masalah umum pada sistem audio di mobil beserta solusinya, Anda dapat lebih mudah mengidentifikasi dan mengatasi gangguan yang terjadi. Jika masalah tetap tidak teratasi, sebaiknya bawa ke bengkel untuk menangani lebih lanjut.