Kenali Jenis-Jenis Dongkrak Mobil

icon 15 August 2022
icon Admin

Setelah Anda menggunakannya dan ingin menurunkannya, kendorkan bagian katup pada dongkrak botol. Caranya adalah tuas diputar berlawanan arah hingga dongkrak perlahan turun.

Dongkrak botol terdiri dari beberapa kapasitas yang dapat Anda pilih, di antaranya adalah sebagai berikut:

  1. 2 ton
  2. 5 ton
  3. 15 ton
  4. 100 ton
  • Dongkrak Botol Buaya

Setelah membahas mengenai dongkrak buaya dan dongkrak botol, juga terdapat dongkrak yang menjadi perpaduan keduanya. Sebutan untuk dongkrak jenis ini adalah dongkrak botol M/buaya.

Dongkrak ini biasanya digunakan oleh bengkel resmi karena ukurannya yang cukup besar dengan beban 22 ton hingga 55 ton. Namun, fungsinya adalah untuk mengangkat beban kendaraan secara maksimal.

Cara penguncian dan pompa dongkrak botol M/buaya persis dengan dongkrak buaya dan dongkrak botol. Lalu, mengapa kedua dongkrak ini digabung?

Dongkrak jenis botol sangat sulit tetapi daya angkat yang dimilikinya sangat kuat. Sedangkan dongkrak buaya tidak cukup kuat untuk mengangkat mobil besar tetapi mudah dipindahkan. 

Sehingga keduanya digabung agar menjadi dongkrak yang mudah dipindahkan dan memiliki daya angkat yang sangat kuat.

  • Dongkrak Kereta

Dongkrak kereta ini memiliki kapasitas beban hingga 20 ton sehingga banyak digunakan untuk mengangkat kendaraan offroad yang juga memiliki beban yang cukup berat.

Sama dengan dongkrak botol buaya, dongkrak kereta umumnya digunakan oleh pemilik bengkel resmi.

Nah, jadi sekarang sudah tahu kan jenis dongkrak mana saja yang bisa digunakan untuk mobil Anda? Pastikan dongkrak mobil selalu dalam keadaan baik ya! Mau dapatkan tips berkendara lainnya? Segera kunjungi https://suzukitradajatim.co.id/