Mengenal Fungsi Kaliper Rem pada Mobil

icon 12 February 2024
icon Admin

Selanjutnya untuk jenis fixed caliper terletak di bagian brake support dan menyatu langsung sehingga tidak memiliki risiko berkerak. Adapun fungsinya ialah untuk menekan kampas rem di sisi yang memiliki piston rem.

Fungsi Kaliper Rem pada Mobil

Caliper memiliki fungsi utama untuk menjepit kampas dan piringan cakram. Adapun fungsi lainnya terdiri dari beberapa poin berikut ini!

  • Mengendalikan Laju Kendaraan

Komponen ini memiliki peran penting untuk mengendalikan kecepatan laju kendaraan. Bisa dikatakan, komponen ini sangat vital karena mempengaruhi kinerja keamanan serta kenyamanan penumpang dan pengendara di dalam mobil.

Jika suatu saat mengalami kerusakan, tentu akan mempengaruhi laju kendaraan yang bisa membahayakan pengendara. Sebaliknya, jika komponen ini bekerja dengan baik, maka perjalanan Anda akan aman saja.

Maka dari itu, pastikan Anda harus selalu mengecek kondisi kaliper untuk memastikan keamanan dalam berkendara. Lakukan pengecekan secara rutin terutama ketika akan bepergian jarak jauh.

  • Mengatur Proses Pengereman