Pergi Mudik? Tips Meninggalkan Mobil dalam Waktu Lama

icon 22 April 2024
icon Admin

Anda berencana bepergian? Tapi bingung bagaimana meninggalkan kendaraan dalam waktu lama? Berikut simak tips meninggalkan mobil dalam waktu lama agar tetap aman!

Ya, melakukan perjalanan jauh memang cukup membingungkan jika harus meninggalkan mobil di rumah. Meski begitu, ada beberapa tips yang bisa Anda terapkan agar mobil tetap tersimpan dengan aman.

Tips Meninggalkan Mobil dalam Waktu Lama

Bagaimana langkah-langkah yang dilakukan sebelum meninggalkan mobil di rumah dalam waktu panjang? Berikut beberapa cara yang bisa Anda lakukan!

  • Tidak Pakai Rem Tangan

Saat mobil tidak akan dipakai dalam waktu lama, sebaiknya Anda tidak perlu mengaktifkan rem tangan. Hal tersebut dilakukan untuk menghindari bantalan rem tersangkut si cangkram yang akan menyulitkan Anda ketika akan menggunakan mobil itu lagi.

Alternatif lainnya, Anda bisa menggunakan kunci roda saat mobil diparkirkan. Jika perlu, Anda bisa mengganjal ban dengan batu agar roda mobil tidak berjalan ke depan.

  • Gunakan Sarung Mobil

Memarkirkan mobil paling aman memang harus di ruang tertutup karena lebih bersih, aman, dan terjaga. Namun jika Anda tidak memiliki garasi di rumah dan terpaksa harus memarkirkannya di luar, sebaiknya selimuti seluruh body mobil dengan sarung.

Pastikan Anda menggunakan sarung mobil dengan ukuran yang sesuai tipe kendaraan Anda sehingga bisa menutup secara keseluruhan. Namun, jika mobil parkir di tempat tertutup, maka tidak perlu menggunakan sarung mobil agar tidak lembab.

  • Perhatikan Busi

Tips meninggalkan mobil dalam waktu lama selanjutnya adalah memperhatikan bagian busi pada mobil Anda. Anda dapat mencopot busi dan menyemprotkan sedikit oli di soket sebelum menaruhnya kembali.

Cara ini dilakukan untuk mencegah kepala silinder berkarat sehingga kelembabannya terjaga. Selain itu, Anda juga bisa menggunakan aditif guna memberi lapisan pelindung di dalam mesin mobil.

  • Mobil Bersih

Hal paling penting sebelum mobil ditinggal adalah memastikan kebersihan di setiap sudut mobil Anda. Pastikan bagian interior mulai dari jok, karpet, dashboard, bagasi, hingga kabel-kabel mesin dalam kondisi bersih.

Anda juga bisa menyemprotkan pengharum ruangan untuk menjaga kabin tetap wangi selama ditinggal pergi. Jika diperlukan, Anda bisa mencuci mobil terlebih dahulu agar seluruh interior dan eksterior bersih dari debu dan kotoran yang menempel.

  • Cek Bensin dan Aki

Tangki bensin bisa berkarat apabila mobil dibiarkan tidak digunakan dalam waktu lama. Maka dari itu pastikan untuk memastikan bahan bakar mobil terisi penuh sebelum mobil ditinggalkan.

cek aki

Selain itu, perlu juga untuk mengecek kondisi aki mobil saat ditinggalkan. Jika diperlukan, Anda bisa melepaskan aki dan menyimpannya di tempat sejuk jauh dari sinar matahari.

  • Cek Tekanan Ban

Yang paling terakhir dan penting untuk diperhatikan adalah memastikan tekanan ban dalam kondisi baik. Sebaiknya tekanan ban harus pada kondisi sesuai anjuran pabrikan saat mobil ditinggal dalam waktu lama.

Hal ini untuk mencegah risiko mobil kempes secara tiba-tiba saat mobil akan digunakan. Tidak lupa juga untuk selalu mengecek tutup pentil ban tertutup dengan rapat di seluruh komponen ban mobil.

Nah, itu dia beberapa tips meninggalkan mobil dalam waktu lama yang bisa Anda lakukan ketika akan mudik atau bepergian jauh. Langkah ini sangat membantu untuk meminimalisir timbulnya masalah pada kendaraan Anda.